سُبْحَانَ اللهِ , اَلْحَمْدُ لِلهِ , اَللهُ أَكْبَرُ “Maha Suci Allah, Segala puji hanya milik Allah, Allah Mahabesar.” Bacaan tasbih, tahmid dan takbir tersebut bisa…

Benjolan Di Leher
Benjolan apa yang ada di leherku?
Oleh: Tim NUKHBA
Soal:
Assalamu’alaikum. Afwan Ustadz, pada leher bagian depan saya terdapat benjolan sebesar kelereng seperti penyakit gondok. Dipegang tidak sakit dan tidak mengganggu juga saat menelan. Berbahayakah benjolan tersebut? Saya juga sudah mengonsumsi herbal Ace **** & Xa*****e plus serta bekam 1 minggu sekali, tetapi belum ada perubahan. Mohon solusinya.
(Ummu Audric, Cibitung, +6281398xxxxxx)
Jawab:
Wa’alaikumussalam. Benjolan pada bagian depan leher, mirip gondok tapi kecil, efeknya sangat ringan atau hampir tidak menimbulkan efek yang berarti. Benjolan ini tergolong jinak dan tidak berbahaya. Hanya mengganggu penampilan, kecuali jika kondisi tubuh semakin hari semakin kurus dan tubuh semakin lemah, maka tergolong berbahaya dan membutuhkan pengobatan yang lebih kuat.
Bekam
Pembekaman pada kasus seperti ini hampir sama sekali tidak bermanfaat dan tidak bisa menyembuhkan benjolan secara total. Saya masih ingat sekitar 10 tahun yang silam pernah mengobati kasus seperti ini, namun pengobatan pokok dari terapinya bukan lewat bekam, tapi herbal. Pengobatan herbal di sini digabung dengan bekam tiap pagi dan sore selama 3 hari berturut-turut. Kemudian di hari keempat atau kelima (sedikit ragu), setelah fase ini, barulah dilakukan pembedahan kecil dengan membuat luka pada bagian kulit yang tertipis pada jaringan benjolan tersebut. Kemudian dikeluarkan tanpa ada pemaksaan. Itu berjalan selama kurang lebih 2 hari. Walhamdulillah hasilnya sangat memuaskan. Kondisi beliau terakhir kami lihat pada tahun-tahun kemarin tidak ada tanda-tanda yang mengkhawatirkan.
Sedikit saran
Jangan terlalu ambisi untuk menghilangkan benjolan ini, mengingat pengobatan tanpa pembedahan atau pengeluaran sangat sulit, meski pakai herbal atau yang lainnya. Mungkin konsumsi garam agak ditingkatkan.
Adapun untuk herbal untuk kasus ini, saya tidak berani menyarankan sedikit pun. Mengingat terbatasnya pengetahuan kami mengenai herbal yang khusus untuk masalah ini. Ada baiknya, gunakan terapi gabungan, jangan mengandalkan satu obat. Namun jika tidak bisa, sebaiknya benjolan jangan terlalu diperhatikan, mengingat benjolan secara umum tergolong jinak, tidak berbahaya untuk tubuh. Dan jangan khawatir bila benjolan ini akan mengganggu masalah reproduksi, meski benjolan ini berdekatan dengan kelenjar putiari.
Usahakan dalam kasus ini menghindari penggunaan daun sirsak sebagai obat dalam. Adapun untuk obat luar, tidak ada masalah. Begitu pula dengan daun srikaya, sifatnya hampir sama. Wallahu a’lam. Semoga bermanfaat.